Tampilkan postingan dengan label Otomotif. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Otomotif. Tampilkan semua postingan

Jumat, 21 April 2017

Perbedaan antara Mesin Diesel dan Mesin Bensin

Apakah bedanya mesin diesel dengan mesin bensin? Kebanyakan kendaraan bermotor kalau tidak menggunakan mesin diesel, pasti memakai mesin bensin. Kedua mesin ini sebenarnya merupakan pengembangan dari mesin berteknologi uap air. Sedangkan bentuk pengembangan dari mesin diesel atau mesin bensin yang akan diterapkan pada masa yang akan datang ialah mesin hybrid dan mesin listrik.

Bagi orang awam khususnya, mesin diesel tidak ubahnya seperti mesin bensin. Tidak ada perbedaan yang mencolok dari kedua mesin tersebut jika hanya dilihat dari luar secara sekilas saja. Padahal mengetahui faktor-faktor yang membedakan antara mesin bensin dengan mesin diesel itu sangatlah penting. Misalnya pada saat ingin membeli kendaraan bermotor, Anda bisa memilih kendaraan yang mengusung mesin sesuai dengan kebutuhan.

Mesin Diesel

perbedaan-mesin-diesel.jpg

Di dalam mesin diesel, terjadi siklus pembakaran yang disebut sabathe. Sementara untuk rasio kompresinya berkisar antara 15-22. Besarnya rasio tersebut diperlukan oleh mesin diesel dalam kinerjanya sehingga bisa memakai suhu/panas dan tekanan yang tinggi. Mesin ini juga dibekali dengan ruang bakar yang rumit untuk menghasilkan campuran bahan bakar dan udara yang homogen

Mesin diesel bekerja dengan menyemprotkan bahan bakar secara langsung ke ruang bakar atau intake manifold. Dari sini, bahan bakar tadi disemprotkan sekali lagi ke akhir langkah kompresi. Ini berarti proses pembakaran di dalamnya terjadi secara mandiri yakni dengan menyemprotkan bahan bakar ke udara yang bertekanan tinggi sehingga mengakibatkannya terbakar.

Seperti kita tahu, mesin diesel menggunakan bahan bakar yang berjenis solar. Akibatnya getaran dan suara yang keras sebagai akibat besarnya daya yang dihasilkan oleh mesin tersebut. Hal ini pula yang membuat tingkat efisiensi panas pada mesin diesel lebih tinggi yang berkisar antara 30-40. Anda tidak bisa mengganti solar dengan bensin karena justru akan merusak komponen-komponen mesin diesel tersebut.

Mesin Bensin

perbedaan-mesin-bensin.jpg

Siklus pembakaran yang terjadi di dalam mesin bensin adalah siklus otto. Sedangkan rasio kompresinya cukup kecil sekitar 6-12. Mesin ini tidak membutuhkan rasio kompresi yang besar sebab proses pembakarannya telah dilakukan oleh busi. Ruang bakar pada mesin bensin pun jauh lebih sederhana karena tugas mencampur bahan bakar dan udara sudah dikerjakan karburator.

Mula-mula karburator akan mencampurkan bahan bakar dan udara dengan komposisi yang pas. Kemudian campuran tadi disemprotkan ke dalam ruang bakar. Campuran ini selanjutnya dikompresikan dalam waktu tertentu. Sebelum piston mencapai titik mati atas, busi akan memercikkan bunga api untuk membakar campuran bahan bakar dan udara tadi.

Mesin bensin memanfaatkan bensin sebagai sumber bahan bakarnya. Jangan sekali-kali mencoba memasukkan solar ke dalam tangki bahan bakar mesin bensin karena akibatnya bisa sangat fatal. Kelebihan utama dari mesin bensin ialah tidak berisik dan getarannya pun cukup halus. Tingkat efisiensi panas yang dilakukannya pun lebih baik daripada mesin diesel yakni mencapai 22-30.

Sabtu, 18 Maret 2017

Perbedaan Kopling Manual dan Kopling Otomatis

Apakah perbedaan antara kopling manual dan kopling otomatis? Tahukah Anda, perangkat kopling memiliki peran yang sangat krusial pada sepeda motor. Komponen ini bertanggung jawab secara penuh untuk menghubungkan dan memutuskan tenaga yang berasal dari kruk-as menuju ke transmisi, atau orang awam menyebutnya gigi persneling. Adanya teknologi kopling memungkinkan laju kendaraan bermotor menjadi lebih maksimal dengan pengaturan penggunaan bahan bakar sesuai kebutuhan.

Berdasarkan prinsip kerjanya, kopling dapat dibedakan menjadi dua macam yaitu kopling manual serta kopling otomatis. Kopling manual biasanya masih ditanamkan pada sepeda motor yang berjenis sport sehingga pengendaranya perlu menekan tuas kopling sebelum mengubah posisi gigi persneling. Sedangkan kopling otomatis sudah banyak diterapkan pada sepeda motor yang berjenis bebek. Sayangnya kopling yang berjalan secara otomatis mengakibatkan ada cukup banyak tenaga yang hilang.

kopling-manual-dan-otomatis.jpg

Kopling Manual

Komponen yang bertugas untuk mengatur kinerja kopling manual adalah handle/tuas kopling. Cukup dengan menekan tuas kopling tersebut, maka Anda sudah mengaktifkan fungsinya. Ketika tuas kopling ditarik, kawat kopling akan menekan alat pembebas kopling, menekan batang tekan, lalu mendorong piring penekan ke arah yang berlawanan dengan arah gaya pegas kopling. Akibatnya posisi plat gesek dan plat tekan menjadi saling merenggang sehingga putaran rumah kopling tidak diteruskan ke poros utama.

Sebaliknya saat tuas kopling ini dalam kondisi bebas, plat tekan dan plat gesek akan dijepit oleh piring penekan dengan pegas kopling. Hal ini mengakibatkan timbulnya tenaga putar dari poros engkol hingga ke roda belakang. Ingat, kopling manual menggunakan dua buah tipe media perantara yaitu kawat kopling yang ditarik oleh tuas kopling serta sistem hidrolik yang ditekan oleh tuas kopling. Sementara itu, tiga tipe pembebasan kopling yang umum diaplikasikan memakai kabel kopling yakni outer push type, inner push type, dan rack and pinion type.

Kopling Otomatis

Prinsip kerja kopling pada dasarnya sama seperti kopling manual. Perbedaannya terletak pada teknik pengoperasian kopling otomatis yang tidak ditarik oleh kabel kopling atau ditekan cairan hidrolik, melainkan kopling ini mengandalkan komponen kopling sentrifugal yang bekerja sesuai kecepatan putaran mesin. Saat putaran mesin rendah, kopling sentrifugal dan kampas kopling akan berubah menjadi kecil sehingga menyebabkan lepasnya sepatu kopling dari rumah kopling lalu tertarik ke arah poros engkol.

Hal ini mengakibatkan posisi rumah kopling yang berkaitan dengan gigi persneling pertama penggerak menjadi bebas dari poros engkol. Kemudian pada waktu kecepatan putaran mesin bertambah, gaya yang diciptakan oleh kopling sentrifugal akan semakin meningkat dan melebihi gaya tarik kembali sehingga kanvas kopling akan terdorong hingga ke rumah kopling. Selanjutnya rumah kopling ini bakal turut berputar kemudian meneruskannya ke tenaga gigi persneling pertama yang digerakkan.

Kopling otomatis juga telah ditanami dengan kopling kedua. Posisi kopling ini sengaja diletakkan bersama-sama dengan primary drivern gear yang ada di poros pusat. Kopling kedua ini berhubungan langsung pula dengan mekanisme proses pemindahan transmisi gigi persneling. Jadi ketika kedudukan gigi persneling dipindahkan oleh pedal pemindah gigi, maka kopling kedua akan dibebaskan secara otomatis oleh proses pergerakan poros pemindah gigi tersebut.

Senin, 19 Desember 2016

Perbandingan Honda Jazz dan Toyota Yaris

Bagus mana antara Honda Jazz dan Toyota Yaris? Tidak dipungkiri kalau kedua mobil ini sama-sama digemari oleh sebagian besar masyarakat di Indonesia. Keduanya juga sama-sama dibuat dengan model hatchback yakni mobil sedang yang tidak mempunyai bagasi. Jadi pantas kalau persaingan keduanya tergolong sangat ketat.

Namun di balik persamaan-persamaan tersebut, honda jazz serta toyota yaris juga memiliki sejumlah perbedaan. Hal ini terkait pula dengan kelebihan dan kekurangan pada masing-masing mobil. Baiklah biar tidak semakin penasaran, ada baiknya kita langsung kupas habis saja spesifikasi dari kedua mobil ini untuk dapat membandingkan kualitasnya!

honda-jazz-dan-toyota-yaris.jpg

Bodi

Honda Jazz dan Toyota Yaris dirancang dengan desain bodi yang padat. Bentuknya yang sporty bahkan menghasilkan kesan bodi yang sangat menawan dan terlihat begitu modern. Bentuk bodi Honda Jazz agak melancip ke bagian depan. Berbeda dengan bentuk bodi depan Toyota Yaris yang cenderung membulat.

Jika diperhatikan dengan teliti, desain grille dan bumper kedua mobil ini juga tidak sama. Grille pada Honda Jazz dibuat dengan bentuk hexagonal. Sedangkan Toyota Yaris mempunyai grille yang berdesain trapezoid terbalik. Perbandingan lainnya terletak pada jumlah fog lampu, di mana Honda Jazz ditanami fog lampu dalam jumlah yang lebih banyak daripada Toyota Yaris.

Interior

Para penumpang pasti akan merasa nyaman ketika masuk ke interior mobil Honda Jazz ataupun Toyota Yaris. Kapasitas ruangannya terhitung cukup lapang karena mampu menampung 5 penumpang sekaligus. Desain interior keduanya juga dibuat dengan sangat apik yang dihiasi oleh warna-warna kalem yang nyaman di mata. Berbeda dengan Honda Jazz yang dilengkapi dengan instrument meter cluster yang terletak di depan pengendara, instrument meter cluster pada Toyota Yaris berada di bagian tengah.

Honda Jazz dilengkapi dengan teknologi interior di bagian kemudi yang bisa dibilang lebih nyaman. Ini disebabkan berkat ditambahkannya multi information display yang dapat menyajikan sejumlah informasi seperi jarak tempuh, konsumsi bahan bakar, dan lain-lain. Fitur ini pun dirancang dengan sangat apik sehingga tidak mengganggu kenyamanan pengemudi mobil.

Faktor yang membedakan antara Honda Jazz dengan Toyota Yaris selanjutnya ialah ukuran kaca spion tambahan. Kaca ini berukuran cukup kecil dan terletak di dekat kaca spion mobil. Toyota dilengkapi dengan kaca tambahan yang ukurannya cukup kecil sehingga fungsi dari kaca tersebut tidak terlalu jelas. Sementara itu, ukuran kaca tambahan pada Honda Jazz jauh lebih besar sehingga dapat digunakan untuk membantu pandangan pengendara mobil untuk menoleh ke kanan atau kiri.

Mesin

Honda Jazz dapat dikatakan mempunyai mesin yang lebih responsif daripada Toyota Yaris. Hal ini dikarenakan mesin Honda Jazz diperkuat oleh paddle shift yang terletak di bagian belakang kemudi. Honda Jazz dipersenjatai mesin SOHC i-VTEC 1,5 liter yang sanggup menghasilkan tenaga hingga mencapai 120 ps atau setara dengan 6600 rpm. Sedangkan torsi maksimalnya adalah 145 Nm dan 4800 rpm.

Berbeda dengan mesin yang digunakan oleh Toyota Yaris. Mobil ini mempunyai mesin DOHC VVT-l 1,5 liter. Perlu diketahui, energi yang mampu diciptakan oleh mesin ini hingga 109 hp atau 6000 rpm. Adapun torsi maksimal yang dapat diraihnya yaitu 141 Nm atau 4200 rpm. Tidak sama dengan Honda Jazz yang memiliki 5 speed transmisi, Toyota Yaris mempunyai transmisi 4 speed otomatis.

Jumat, 07 Oktober 2016

6 Perbedaan Yamaha Mio Z dan Mio M3

Apakah perbedaan-perbedaan antara Yamaha Mio Z dan Mio M3? Seperti kita ketahui, Mio M3 dan Mio Z sama-sama merupakan sepeda motor jenis matic yang diproduksi oleh Yamaha. Yamaha Mio M3 diluncurkan pertama kali pada tahun 2014, sedangkan Mio Z pada tahun 2016. Sejatinya kedua kendaraan roda dua tersebut juga sengaja diciptakan untuk menantang Honda Beat di kelas sepeda motor entry-level.

Tetapi, apa sih perbedaan-perbedaan yang dimiliki oleh kedua sepeda motor matic ini?

perbedaan-yamaha-mio-z.jpg

Yamaha Mio M3

Yamaha Mio M3 adalah sepeda motor buatan Yamaha yang diperkenalkan pada tahun 2014. Motor ini dibekali dengan mesin berkapasitas silinder 125 cc dan teknologi Blue Core. Sehingga performanya pun akan semakin mantap dan irit bahan bakar. Mio M3 juga mempunyai desain yang simple, trendy, dan sporty dengan enam pilihan warna cerah yaitu hitam, putih, pink, kuning, biru, dan merah.

Yamaha Mio Z

Yamaha Mio Z juga merupakan sepeda motor buatan Yamaha yang dirilis pada tahun 2016. Motor ini merupakan generasi terbaru dari Mio. Tidak jauh berbeda dengan M3, Mio Z juga dilengkapi dengan mesin berukuran 125 cc dan teknologi Blue Core. Ukuran ban yang dimiliki oleh Mio Z lebih lebar dengan maksud untuk meningkatkan akselerasi motor. Yamaha Mio Z hadir dengan dua variasi warna doff yaitu hitam dan putih.

Perbedaan

Apakah perbedaan-perbedaan antara Yamaha Mio M3 dan Mio Z? Berikut ini versi Farof selengkapnya!

  1. Yamaha Mio Z dibekali dengan ban depan dan ban belakang yang berukuran lebih lebar dari punyanya Yamaha Mio M3. Mio Z mempunyai ban depan berukuran 80/80-14 dan ban belakang berukuran 100/70-14. Ukuran tersebut tentu lebih lebar dengan milik M3 yaitu ban depan 70/90-14 dan ban belakang 80/80-14.
  2. Semakin besarnya penggunaan ban pada Yamaha Mio Z berimbas pula pada pemakaian velg yang lebih lebar. Meskipun begitu, perbedaan velg Mio Z dan Mio M3 ini hanya terletak pada ukurannya saja. Sedangkan bentuk palangnya sama sekali tidak berubah.
  3. Karena pemakaian ban dan velg yang lebar, Mio Z juga harus dipersenjatai dengan sepatbor depan yang ukurannya lebih besar. Apabila dipaksakan masih menggunakan sepatbor yang sama dengan Mio M3, hal tersebut akan mengakibatkan terjadinya gesekan antara ban dan sepatbor.
  4. Perbedaan keempat terletak pada warna suspensi belakang kedua sepeda motor ini. Seperti kita tahu, Yamaha Mio M3 telah mendapatkan suspensi standar yang berwarna hitam. Berbeda dengan Mio Z yang warna suspensi standarnya adalah merah. Sayangnya bentuk dan tingkat keempukan suspensi tersebut tidak jauh berbeda.
  5. Selanjutnya ialah perbedaan pada stripping dan warna bodi. Seperti pada penjelasan di atas, Mio M3 tersedia dalam enam pilihan warna yang cerah dan mengkilap yaitu hitam, putih, merah, biru, pink, dan kuning. Sementara itu, Mio Z dihiasi dengan dua pilihan warna yakni hitam atau putih dari jenis warna doff.
  6. Tentu saja harga kedua sepeda motor ini juga tidak sama. Saat ini, Yamaha Mio M3 on the road dihargai di kisaran Rp14,7 jutaan. Sementara untuk Yamaha Mio Z sebagai generasi baru dibanderol dengan harga yang lebih mahal yakni sekitar Rp15,1 jutaa

Selasa, 12 Juli 2016

Perbedaan Lampu HID dan LED Motor

Apakah perbedaan antara lampu HID dan lampu LED? Tidak sedikit para pemilik sepeda motor yang mengganti lampu standarnya dengan lampu HID atau lampu LED. Alasannya selain untuk meningkatkan kecerahan sinar yang dihasilkan, pemakaian kedua lampu modifikasi ini pun dapat meningkatkan gengsi kendaraan. Tak ayal, ada banyak dari kalangan motor mania yang berlomba-lomba memperbaharui lampu tunggangannya.

perbedaan-lampu-hid-dan-led.jpg

Lampu HID (High Intensity Discharge)

Lampu HID dikenal pula sebagai lampu xenon. Prinsip kerjanya yaitu menghasilkan sinar dan cahaya dengan metode busur listrik. Awalnya dua elektrode tungsten diletakkan di dalam leburan kuarsa/alumina tabung transparan. Tabung tersebut kemudian diisi dengan gas xenon, garam logam, dan tegangan tinggi yang dialirkan di antara elektrode untuk menciptakan busur.

Selanjutnya busur tadi akan memanaskan dan menguapkan garam logam sehingga membentuk plasma. Dengan teknik ini, cahaya yang dihasilkan akan memiliki intensitas yang tinggi serta konsumsi dayanya menurun. Setiap lampu HID dilengkapi dengan ballast yakni sebuah resistor/kapasitor yang ditanamkan ke dalam rangkaian lampu untuk mengontrol tegangan yang dimasukkan ke kapsul gas pada lampu.

Lampu LED (Light Emitting Diode)

Lampu LED adalah lampu yang bekerja dengan memanfaatkan sifat diode dari bahan semikonduktor. Pada saat arus listrik melintasi diode yang bertindak sebagai sumber cahaya, elektron-elektron akan menyatu kembali dengan lubang di dalam perangkat untuk melepaskan energi dalam wujud foton. Foton inilah yang selanjutnya akan bertugas sebagai pemancar cahaya.

Lampu LED memiliki kelebihan pada daya tahannya yang lebih lama dan konsumsi listriknya yang lebih sedikit. Lampu ini juga bisa langsung menyala ketika mesin pertama kali dihidupkan. Sayangnya sinar yang dihasilkan oleh lampu LED tidak terlalu cerah.

Perbedaan

Jika ditinjau dari berbagai aspek, berikut ini perbedaan-perbedaan antara lampu HID dan lampu LED versi Farof!

  • Lampu HID memiliki kelebihan pada sinar yang dihasilkannya sangat terang. Sedangkan keunggulan lampu LED terletak pada ketahanan dan penghematan dayanya.
  • Tingkat kecerahan lampu HID secara umum lebih tinggi daripada lampu LED. Rata-rata lampu HID mampu menghasilkan sinar yang berkisar antara 6000-8000 lumen sehingga dapat menembus hujan dan kabut.

Minggu, 24 April 2016

7 Perbedaan Mobil Matic dan Non Matic

Apakah perbedaan antara mobil matic dan mobil non matic? Berdasarkan sistem transmisi yang dimilikinya, mobil dapat dibedakan menjadi dua kategori yaitu mobil matic dan mobil non matic. Mobil matic adalah mobil yang dilengkapi dengan sistem transmisi yang otomatis, di mana proses perpindahan gigi dilakukan oleh gear box. Sementara itu, mobil non matic dikendalikan secara manual dengan perpindahan gigi yang dilakukan memakai pedal kopling dan tuas kopling.

mobil-matic-dan-mobil-non-matic.jpg

Mobil Matic

Mobil matic dapat dikendalikan dengan mudah sehingga pengemudinya akan merasa nyaman dan tidak mudah lelah saat mengendarai mobil tersebut. Mobil ini juga sangat praktis dan gampang dipelajari bahkan oleh para pemula sekalipun. Yang tak kalah penting, harga jual kembali mobil matic rata-rata masih tergolong baik dan lebih tinggi daripada mobil manual.

Sayangnya, perawatan mobil matic terbilang rumit dan cukup menguras kantong. Jika tidak dirawat dengan benar, mobil yang sudah terlanjur rusak ini malah akan menghabiskan biaya yang lebih banyak untuk perbaikannya. Mobil matic juga terkenal boros bahan bakar, terutama bila dipakai untuk melintasi tanjakan, jalan macet, dan jalan yang rusak. Tingkat akselerasi mobil ini pun tidak terlalu bagus serta dibutuhkan kendali yang ekstra ketika melewati jalan menurun yang lumayan panjang.

Mobil Non Matic

Kelebihan utama dari mobil non matic (manual) terletak pada tingkat akselerasinya yang tinggi dan responsif sehingga kecepatan mobil dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengendara. Mobil jenis ini juga terkenal irit biaya, baik biaya perawatan maupun biaya perbaikan. Selain itu, penggunaan bahan bakar pada mobil manual lebih hemat dibandingkan dengan mobil matic.

Banyaknya pedal dan tuas yang harus dikendalikan oleh pengemudi mobil non matic sering mempersulit seseorang untuk dapat mengendalikan laju dari mobil ini. Kesulitan tersebut juga yang memicu mudahnya pengemudi mobil manual merasa lelah, khususnya saat kondisi jalan sedang macet. Untuk perbandingan harga, nilai purna jual mobil non matic umumnya lebih rendah.

Perbedaan

Simak beberapa perbedaan antara mobil matic dengan mobil non matic sebagai berikut!

  1. Pada dasarnya, mobil matic lebih mudah dikendarai daripada mobil non matic, terutama untuk para pemula.
  2. Sayangnya tingkat akselerasi yang dimiliki oleh mobil matic terbilang rendah, sedangkan mobil non matic dapat berakselerasi dengan baik.
  3. Mobil matic juga terkenal boros bahan bakar, sementara mobil non matic dapat menghemat pemakaian bahan bakar kendaraan.
  4. Walaupun begitu, mobil matic dapat membuat pengemudi tetap merasa nyaman tanpa capek dalam waktu yang lama, berbeda halnya dengan mobil non matic yang cepat menimbulkan rasa lelah.
  5. Secara keseluruhan, biaya perawatan dan perbaikan yang harus dikeluarkan untuk mobil matic jauh lebih banyak ketimbang mobil non matic.
  6. Tidak berlaku pada mobil non matic, kadang-kadang mobil matic bisa kehilangan daya cengkeram rem yang ideal saat melewati jalur yang menurun sehingga wajib ekstra hati-hati.
  7. Kendati demikian, rata-rata harga jual kembali mobil matic selalu lebih mahal dibandingkan dengan mobil non matic.

Sabtu, 02 April 2016

5 Perbedaan Transmisi Manual dan Otomatis Pada Mobil

Apakah Anda masih bingung dengan bedanya transmisi manual dan otomatis pada mobil sehingga sulit untuk memilihnya? Seperti kita ketahui, ada dua jenis sistem perpindahan gigi pada mobil yaitu transmisi manual dan transmisi otomatis. Sebenarnya kedua sistem transmisi tersebut sama-sama memiliki kelebihan dan kekurangan sehingga pemilihannya pun harus disesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Mobil bertransmisi manual mempunyai kelebihan utama yaitu performanya yang lebih responsif dan hemat bahan bakar. Namun di sisi lain, keunggulan mobil yang dilengkapi dengan transmisi otomatis yakni lebih mudah dikemudikan, terutama saat kondisi jalanan sedang macet.

perbedaan-mobil-otomatis-manual.jpg

Berikut ini perbedaan-perbedaan antara mobil bertransmisi manual dan mobil bertransmisi otomatis versi Farof!

1. Konsumsi Bahan Bakar

Kabar yang menyatakan kalau mobil yang ditanami transmisi otomatis lebih boros BBM ternyata bukan sekadar gosip belaka. Faktanya, mobil otomatis bekerja lebih berat daripada mobil manual karena sistem transmisi yang dimilikinya sangat rumit. Namun bagi Anda pengguna mobil otomatis tetap bisa melakukan penghematan bensin dengan memanfaatkan gas dan glide saat meluncur di turunan. Perlu diketahui, potensi mobil automatic untuk dapat meluncur jauh lebih besar dibandingkan dengan mobil manual.

2. Pengalaman Saat Berkendara

Mobil matic adalah pilihan yang paing tepat diambil apabila Anda sering melewati jalan yang kondisinya macet. Dengan berbekal sistem transmisi yang telah otomatis, Anda tidak perlu repot lagi memindahkan posisi gigi terlalu sering. Sedangkan mengemudikan mobil manual paling nyaman ketika kondisinya cukup lapang sehingga mobil dapat berjalan dengan mulus tanpa tersendat-sendat.

3. Tingkat Kesulitan Perawatan

Karena merupakan teknologi yang baru, jangan heran jika biaya yang harus dikeluarkan untuk merawat mobil otomatis lebih mahal ketimbang mobil manual. Bahkan selisih harga spare part-nya pun cukup jauh. Tapi biasanya usia pakai spare part untuk mobil matic ini lebih awet tergantung pemakaiannya.

4. Kemampuan Akselerasi

Kebanyakan mobil tipe automatic memiliki sistem transmisi yang rumit dan berat. Hal ini lantaran adanya penambahan komponen-komponen tertentu sehingga memungkinkan perpindahan giginya bisa berlangsung otomatis. Sebaliknya, sistem transmisi untuk mobil manual lebih sederhana. Alhasil kemampuan akselerasi mobil manual pun menjadi lebih responsif daripada mobil otomatis.

5. Harga Baru dan Bekas

Perbedaan harga mobil baru antara yang memakai transmisi manual dengan otomatis terpaut cukup jauh, berkisar antara 5-20 juta tergantung tipe mobilnya. Akan tetapi harga pasaran untuk mobil otomatis bekas dan mobil manual bekas hanya terpaut 2-3 juta saja.